Yooi, Aplikasi Mirip Siri Buatan Indonesia


Asisten cerdas Apple Siri memang cukup fenomenal, kehadiran Siri ini juga diikuti pesaingnya seperti Google Voice Search atau Samsung S Voice. Bagaimana dengan Indonesia? Ada aplikasi Yooi buatan anak banga, yang mirip dengan Siri.
Secara umum, aplikasi Yooi ini memang agak berbeda dengan Siri, namun cara penggunaanya mirip Siri. Aplikasi buatan anak bangsa ini tidak perlu terhubung dengan server layaknya Siri untuk digunakan.
“Kalau Siri membutuhkan waktu sekitar satu menit untuk merespon perintah karena harus terhubung ke Internet dan itu belum kalau sinyalnya jelek. Tapi, aplikasi ini hanya butuh 10 detik untuk merespon perintah tanpa terhubung ke Internet,” kata Kepala Pengembang Aplikasi Yooi, Suyanto, ketika berpartisipasi dalam Indonesia ICT Award (INAICTA) 2012 di Jakarta pada Jumat (14/09/2012).
Melalui aplikasi Yooi ini, pengguna tidak perlu mengetik atau menyentuh ponsel untuk melakukan panggilan atau mengetik SMS. Pengguna hanya perlu mengatakan apa yang diinginkan, maka Yooi akan menangkap suara Anda dan melaksanakan perintah Anda untuk mengirim SMS atau telepon.
Kemampuan aplikasi Yooi ini memang belum sekompleks Apple Siri, namun aplikasi buatan anak bangsa ini patut mendapat apresiasi sekaligus sebagai pendorong agar pengembang aplikasi lokal juga turut mengembangkan aplikasi yang inovatif.
Salah satu kelebihan aplikasi Yooi ini adalah kemampuannya untuk menangkap kosakata bahasa daerah seperti bahasa Jawa, Batak, Tegal, Betawi dan tentu saja bahasa Indonesia.
Aplikasi Yooi ini juga memiliki kelemahan, yaitu tidak mendukung bahasa asing seperti bahasa Inggris. Selain itu, daftar kosakata yang didukung oleh aplikasi Yooi ini juga masih terbatas. Pengembang aplikasi Yooi juga berjanji akan terus memperbaiki kekurangan serta menambah koleksi kosakata di-database Yooi.
Seperti yang dilansir dari AntaraNews (14/09/2012), aplikasi Yooi ini tersedia untuk ponsel dengan sistem operasi Android yang kini sudah dapat di-download melalui Google Play.